Zaman now ada banyak peningkatan jumlah bursa yang menawarkan perdagangan kontrak berjangka. Hal ini dikenal dengan sebutan contract trading. Nah, ada juga istilah trading bitcoin future yang dilakukan oleh para ahli di bidangnya, misalnya seperti jasa tokenomy. Waaa, saya juga belajar lagi tentang ini biar nggak ketinggalan.
Banyak sekali lho manfaat dari perdagangan berjangka atau futures trading. Pertama, hal ini bisa menjadi suatu sarana untuk pengelolaan risiko melalui kegiatan Lindung Nilai (hedging) sehingga lebih rileks di masa volatilitas tinggi.. Kedua, sebagai sarana pembentukan harga (price discovery). Dan ketiga bisa sebagai alternatif investasi.
Apa Itu Bitcoin dan Crypto Futures?
Crypto futures merupakan suatu cara untuk menjual aksi harga di masa yang akan datang, untuk aset crypto. Sedangkan bitcoin futures adalah crypto futures yang belakangan sedang marak di perbincangkan. Saya pun juga masih mengulik tentang hal ini lebih mendalam sebagai referensi finansial.
Singkatnya, kontrak berjangka atau trading bitcoin future adalah kesepakatan untuk memperdagangkan aset di kemudian hari dengan harga yang sudah ditentukan. Ini lebih dikenal dengan instrumen derivatif karena nilainya tergantung pada aset yang mendasari. Selain itu, setiap kontrak berjangka mengandung barang dagangan dengan jumlah tertentu. Kontrak berjangka ini (bitcoin) dapat diperdagangkan sesuka hati kapan saja dan dalam jangka tertentu. Yang perlu diingat, permintaan dan penawaran pasar akan menentukan harga kontrak begitu pun dengan Bitcoin.
Itu artinya fungsi dari trader atau spekulator harga pasar, futures memantau dan mengambil posisi bersamaan dengan peluang dan resiko yang ada. Namun tanpa harus mengambil pengiriman aset yang mendasarinya. Sama seperti yang dijelaskan oleh Trade Station.
Cara Kerja Perdagangan Berjangka atau Trading Bitcoin Future
- Membeli Bitcoin Futures. Biasanya perdagangan berjangka akan melibatkan perdagangan kontrak baik itu kontrak terbuka hingga berakhirnya kontrak itu sendiri. Tak sembarang, perdagangan kontrak harus beradaptasi secara terus menerus untuk mengubah sentimen pasar, juga menjual dan membeli spot bitcoin dengan harga yang sesuai.
- Menjual Bitcoin Futures. Ada pula opsi menjual bitcoin berjangka pendek. Langkah ini sama halnya dengan bertaruh bahwa dikemudian hari harga bitcoin akan menurun. Ketika kita menjual pendek kontrak bitcoin berjangka pendek, itu artinya kita meminjam satu kontrak berjangka bitcoin lalu menjualnya. Menjual bitcoin bertujuan untuk membeli kembali kontrak tersebut namun dengan harga bitcoin yang lebih rendah. Ini dilakukan oleh bursa, sehingga pedagang tak harus mencari sendiri kontraknya.
Trading Bitcoin Future Strategy
- Pelajari soal Bitcoin. Dalam dunia investasi termasuk bitcoin, pastikan kita mengetahui seluk beluknya terlebih dahulu sebelum benar benar mulai berinvestasi. Apalagi pasar bitcoin terus berkembang, sehingga memaksa investor untuk selalu up to date.
- Menentukan tujuan dengan jelas. Sama dengan investasi dimanapun, kita harus menentukan tujuan dengan jelas dan terarah. Dengan begitu kita tidak akan kebingungan dalam memposisikan diri hingga menentukan langkah yang tepat.
- Menentukan Target. Dalam perdagangan bitcoin, kita tidak boleh berlebihan apalagi sampai serakah. Boleh puas dengan pencapaian, namun mengendalikan diri akan sesuatu yang berlebihan adalah kunci. Caranya mudah, cukup tentukan target penjualan di awal hingga tercapainya target tersebut.
- Cerdas Mengenali Kondisi Pasar. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, ada beberapa faktor yang mempengaruhi teknik bermain bitcoin. Nah, ketika kita dapat menganalisa faktor-faktor tersebut, khususnya kondisi pasar, otomatis kita akan tahu tindakan apa yang tepat dilakukan. Saat menganalisa kondisi pasar, hapus semua yang berkaitan dengan emosi dan tukar dengan data yang akurat. Dengan begitu kita akan memperoleh keuntungan sesuai yang diharapkan.
Demikian sekelumit informasi seputar trading bitcoin future dan strategi yang tepat. Semoga bermanfaat, ya!
Tidak ada komentar
Hai, terima kasih sudah berkunjung dan membaca! Let's drop your comments ya. Insya Allah akan berkunjung balik :)