Featured Slider

Filosofi Bendera Triwarna Rusia, Simak Buat Pengetahuan Kita Yuk!

Tahun ini Rusia menjadi negara yang dijadikan sebagai tuan rumah dalam pesta Piala Dunia 2018. Banyak diantara wisatawan yang sudah mulai mempertimbangkan untuk datang ke negara tersebut guna menyaksikan secara langsung pertandingan bergengsi satu ini, agaknya untuk penggemar bola yang tengah senggang dan memiliki uang cukup bisa mempertimbangkan negara ini sebagai destinasi wisata tujuan, sambil mendukung idola yang sedang bertanding di lapangan. Bahkan untuk menunjang pertandingan bergengsi ini sudah banyak yang mulai menjual bendera-bendera sebagai atribut dukungan. Salah satunya juga banyak yang menjual bendera RUSIA, sebagai tuan rumah piala dunia.
Karena memang pada umumnya, penonton atau supporter tidak hanya asal datang dan melihat pertandingan saja, melainkan juga membawa serangkaian atribut untuk mendukung Timnas idola mereka, seperti diantaranya adalah Jersey dan yang tak kalah penting juga membawa bendera kecil negara jagoan mereka. Rusia merupakan sebuah negara yang memiliki bendera bernama Triwarna, nama ini diberikan karena memang bendera dari Rusia memiliki 3 warna berbeda, yaitu putih, biru dan juga merah.
Mudah menemukan tempat yang menjual bendera Rusia Triwarna ini di dalam negeri, baik offline maupun online. Selain itu, sangat mudah untuk mengenalinya sebagai bendera keluaran dari negara Rusia karena memang tak ada yang menyamai. Nah, bendera Rusia ini memiliki beberapa makna yang harus diketahui, yaitu:
Putih, warna putih menggambarkan warna yang paling terang dibandingkan dengan ketiga warna lain pada bendera negara Rusia yang memiliki konotasi positif. Putih diartikan menjadi lawan dari warna merah. Awal mula pemilihan warna ini adalah karena pertempuran tentara putih melawan tentara merah dalam perang saudara yang terjadi tahun 1918 hingga 1920. Kala itu tentara putih yang mayoritas berasal dari masyarakat atau rakyat Rusia biasa, harus diusir dari tanah kelahirannya sehingga menetap di luar negeri atau yang dikenal sebagai imigran putih. Hal inilah yang membuat putih dijadikan sebagai salah satu warna pada bendera negara mereka.

Merah, sedangkan warna merah pada bendera ini memiliki makna ‘indah’. Pada awal abad ke 20 kata ‘merah’ mendapatkan makna baru dimana sangat erat kaitannya dengan ideologi komunis. Setelah terjadinya revolusi Bolshevik sekitar tahun 1917, warna merah menjadi warna bendera dari Uni Soviet, hingga akhir dari masa kehidupan negara tersebut, yaitu tahun 1991. Sedangkan dalam mitologi Uni Soviet sendiri warna merah merupakan perwujudan dari darah yang tengah ditumpahkan oleh kelas pekerja yang sudah berjuang mati-matian untuk melawan penindasan kala itu.

Biru, warna biru yang ada pada bendera Rusia menjadi warna yang menengahi antara putih dan juga merah. Dalam bahasa Rusia, biru ini memiliki makna kebangsawanan atau sebagai simbol yang melambangkan ‘darah biru’ keturunan dari bangsawan. Pada tahun 1960an dulunya kaum bangsawan atau yang lebih dikenal sebagai darah biru ini menjadi kelompok yang senang menjelajah, mereka berusaha untuk mengembangkan bagian terpencil dari negara tersebut. Mendorong pemuda Rusia untuk bergabung di dalam proyek pembangunan yang ada di Siberia yang diberi nama sebagai ‘kota biru’.
Itulah makna dari Triwarna bendera Rusia ini, paling tidak untuk pengetahuan kita. Sehingga jangan asal beli dan menggunakan benderanya sebagai atribut saja. Jual bendera Rusia ini bisa dibeli dengan harga yang murah, tergantung dari jenisnya, ingin bendera stik biasa yang terbuat dari bahan plastik atau bendera yang terbuat dari kain.


Aksi Rusia di lapangan hijau tidak boleh dipandang sebelah mata. Lihat saja aksi mereka di pertandingan pertama saat menggilas Arab Saudi lima gol tanpa balas. Aksi Igor Akinfeev pun semakin memukau usai menumbangkan tim matador Spanyol. Sayang rasanya jika kita tidak melihat aksi Rusia, padahal kita sudah membeli aksesoris seperti syal, ataupun jersey, dan bendera Rusia untuk mendukung tim tuan rumah ini. Nah, agar bisa mendukung tim kesayangan teman-teman saat bertanding, sebaiknya embeli paket piala dunia dari Bukalapak dan Klix TV. Dijamin deh bisa nonton piala dunia kapan pun dimana pum, tanpa harus melihat televisi.

Siapkan uang sebesar empat puluh sembilan puluh ribu rupiah, untuk membeli paket piala dunia di Bukalapak. Murah kan? Asyiknya bisa menonton semua pertandingan dalam kualitas HD di handphone ataupun tablet. Bahkan bisa menonton streaming menggunakan koneksi wifi lho! Ingat beli paketnya di Bukalapak ya. Satu-satunya situs jual beli online yang jual paket streaming piala dunia Bukalapak.

Yuk, beli sekarang dan dukung tim favoritmu berlaga!

6 komentar

  1. wah baru tau asal usul bendera Rusia :)

    BalasHapus
  2. Setiap bendera suatu negara pasti memiliki filosofi tersendiri ya

    BalasHapus
  3. Wah, demam piala dunia masih terasa ya

    BalasHapus
  4. Piala dunia kali ini nggak seramai piala dunia sebelumnya

    BalasHapus
  5. Jadi nambah pengetahuan baru nih

    BalasHapus
  6. Pakat streaming piala dunianya cukup terjangkau nih

    BalasHapus

Hai, terima kasih sudah berkunjung dan membaca! Let's drop your comments ya. Insya Allah akan berkunjung balik :)