Featured Slider

Jatuh Cinta dengan Keindahan Alam dan Budayanya, Yuk Miliki Liburan yang Sempurna di Geopark Terpopuler di Indonesia

Sampai saat ini, sama punya keinginan terpendam untuk berwisata bersama keluarga. Bertiga saja, saya, suami dan Ray. Penginnya sih mencari tujuan wisata yang tidak hanya menyajikan keindahan alam, tapi juga mengenalkan pada budaya dan adat setempat yang menarik. Kelihatannya rempong bawa bayi berwisata ke tempat-tempat seperti itu, tetapi saya saaaangat excited.

Sebenarnya tidak perlu jauh-jauh mencari tiket pesawat ke luar negeri, karena kita (eh saya ding) bisa menjadikan geopark kebanggaan Indonesia sebagai tujuan wisata. Serunya lagi, 6 di antara 40 geoheritage sudah diakui UNESCO sebagai geopark atau taman dunia lho. Di mana saja, ya? Simak bareng yuk! Siapa tahu teman-teman juga ada yang mupeng berwisata ke geopark juga kan.

Gunung Batur

Source: merahputih.com
Jika teman-teman memiliki rencana liburan ke Bali atau bahkan sudah menggenggam tiket pesawat yang dibooking dari Traveloka (karena banyak promo euy!) ke Bali, luangkan jadwal ke Gunung Batur yang merupakan geopark yang pertama diresmikan UNESCO. Dikenal sebagai salah satu gunung berapi teraktif di Indonesia, kawasan ini juga memiliki danau berbentuk bulat sabit dengan panjang 7,5 kilometer. 

Selain keindahan letusan gunung yang terdiri dari kaldera ganda dan danau ratusan ribu tahun yang lalu, masih ada 21 situs warisan alam yang tersebar di sebagian besar wilayah Kecamatan Kintamani. Salah satunya Museum Geopark Batur yang menyimpan peninggalan dari letusan Gunung Batur.

Geopark Gunungsewu

Lokasi geopark ini meliputi 3 kabupaten yaitu: Gunung Kidul, Pacitan, dan Wonogiri. Geopark seluas 1802 kilometer persegi ini memiliki 33 situs alam atau geosite. Keindahan alamnya pun terus menarik perhatian para wisatawan, mulai dari Kali Ngalang, Gua Jomblang, Bejiharjo, Pantai Wediombo, dan Karangmojo.

Selain keindahan alamnya, Geopark Gunung Sewu ini juga kekayaan arkeologi berupa budaya manusia pra sejarah yang dikenal dengan Budaya Pacitanian. Tidak heran jika Geopark Gunungsewu ini akhirnya ditetapkan UNESCO sebagai bagian dari Global Geoparks Networks pada September 2015 dan akan kembali divalidasi pada tahun 2019 yang akan datang. 

Geopark Nasional Ciletuh Palabuhanratu, Jawa Barat

lampungpro.id
Setelah resmi masuk sebagai UNESCO Global Geopark, nama geopark yang berada di Jawa Barat ini namanya kian populer. Tak heran jika tiket pesawat maupun transportasi lainnya terus diburu untuk menikmati 13 titik lokasi wisata unggulan dari 24 lokasi wisata yang seirng dikunjungi wisatawan. Bukan hanya menyuguhkan keindahan alam, kawasan ini juga menjadi bukti terjadinya tumbukan lempeng tektonika samudera dengan lempeng benua.

Geopark Kaldera Toba

Source: tobacalderageopark.com
Sempat mengalami beberapa pergantian nama dari tahun 2011, akhirnya Geopark Kaldera Toba ini diresmikan pada 27 Maret 2014. Pusatnya tak lain adalah Danau Toba, yang terbentuk dari letusan gunung berapi sepanjang 87 kilometer. 
Banyak even tradisional yang disuguhkan di kawasan ini, salah satunya Festival Danau Toba yang digelar pada bulan Desember 2017. Selain budaya dan pemandangan alamnya, Geopark Kaldera Toba ini juga memiliki keragaman hayati dan geologi yang tak dimiliki geopark lainnya.

Rinjani UNESCO Global Geopark

Source: Abdul Fatah
Banyak wisatawan yang membeli tiket pesawat ke Nusa Tenggara Barat dengan tujuan mendaki gunung yang jadi impian banyak pendaki di seluruh dunia. Letusan besar gunung yang terjadi ratusan ribu tahun yang lalu menghasilkan kaldera, danau, dan kerucut aktif Gunung barujari. 

Selain menyimpan bukti geologi, geopark ini juga memiliki keragaman flora dan fauna endemik dan ragam budaya masyarakat  yang menarik. Tidak heran jika Geopark ini dimasukkan ke dalam UNESCO Global Geopark bersama Geopark Ciletuh Palabuhan Ratu pada tahun 2018.

Yuk, jadikan geopark populer Indonesia ini sebagai destinasi liburan serumu selanjutnya. 

Tidak ada komentar

Hai, terima kasih sudah berkunjung dan membaca! Let's drop your comments ya. Insya Allah akan berkunjung balik :)